Template by:
Free Blog Templates

Jumat, 18 November 2011

Yang Menang, yang Game-nya Paling Banyak Diunduh

Agate Studio, pengembang game asal Bandung, bekerja sama dengan Nokia Indonesia mengadakan Mobile Game Developer War 2, kompetisi membuat game mobile dengan konsep yang berbeda.
Jangan lagi pikirkan presentasi yang memukau para juri, tapi menyiapkan produk yang bisa memuaskan pengguna Nokia dari seluruh dunia.
-- Aditia Dwiperdana, Agate Academy Guild Master
Bila pemenang kompetisi serupa lainnya ditentukan oleh tim juri, juara dalam kompetisi ini justru ditentukan oleh seberapa banyak game-nya diunduh oleh para pengguna dalam tujuh hari setelah dirilis di Nokia Store.
Berdasarkan rilis yang diterima KOMPAS.com, Kamis (17/11), Aditia Dwiperdana, Agate Academy Guild Master, mengungkapkan bahwa kompetisi ini ingin melihat pengembangan game dari sisi lain yakni bagaimana menyajikan permainan yang tidak semata-mata mengesankan para juri tapi kesiapan produk secara menyeluruh.
"Jangan lagi pikirkan presentasi yang memukau para juri, tapi menyiapkan produk yang bisa memuaskan pengguna Nokia dari seluruh dunia," kata Aditia. Mekanisme kompetisi ini adalah mengirimkan permainan buatan mereka ke Nokia Store paling lambat 20 Desember 2011 dan dirilis paling lambat 14 Januari 2012.
Dalam tujuh hari, akan dicari tiga game yang paling banyak diunduh tanpa memandang tema atau genre. Hadiah yang sudah dipersiapkan untuk para pemenang adalah Nokia N9, Nokia 700, dan Nokia C2-03.
Menurut Public Relations Manager Agate Studio, Yunita Anggraeni, pihaknya juga membuka pintu bagi studio yang ingin belajar cara membuat permainan mobile, mempublikasikannya ke Nokia Store, hingga tips agar banyak diunduh. Caranya dengan mengikuti Mobile Developer Camp yang bekerja sama Nokia Developer. Keterangan lebih lanjut bisa melihat di website Agate Studio.

Sumber   : KOMPAS.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar