Template by:
Free Blog Templates

Sabtu, 24 Desember 2011

Ophiuchus ! Zodiak Terbaru !





Yak...bagi para penggemar astronomi teriakkanlah "WELCOME !" bagi kedatangan zodiak baru ini .Siapkah kalian menerima perubahan besar ? bisa jadi zodiak kalian berubah akibat pergeseran planet . Bisa jadi yang dulu zodiak kamu Cancer jadi Gemini....atau yang  semula Pisces jadi Aquarius . Tapi bisa juga zodiak kalian masih bertahan , tentu dengan perhitungan ilmu astronomi .

"Zodiak selama ini sangat familiar didasarkan pada posisi bumi dan matahari, sejak 3.000 tahun lalu," kata astronom Parke Kunkle .


Nah...karena planet bergeser , zodiak pun ikut bergeser . Jadi , sekarang ada 13 lambang zodiak modern  . Dengan tambahan zodiak Ophiuchus ini . Kamu yang lahir pada 29 November - 17 Desember akan menerima Ophiuchus sebagai zodiak barunya .



Ophiuchus adalah salah satu dari rasi bintang , dan juga dari 48 rasi bintang yang didaftar oleh Ptolemaeus . Dari 13 rasi bintang modern ( rasi bintang pada Ecliptica ) , Ophiuchus ini satu-satunya yang tidak termasuk lambang astrologi .


Tapi disamping perubahan ini...berpengaruhkah pada ramalan kehidupan harian ? Ya...sebagai insan yang baik , harusnya kita tidak boleh mempercayai ramalan . Lagipula hidup akan lebih seru dengan banyak misteri yag tersembunyi . Namun...boleh saja bila hanya untuk permainan kecil....insyaallah...


Berikut ini perubahan zodiaknya :


1. Capricornus: 20 Januari - 16 Februari
2. Aquarius: 16 Februari - 11 Maret
3. Pisces: 11 Maret - 18 April
4. Aries: 18 April - 13 Mei
5. Taurus: 13 Mei - 21 Juni
6. Gemini: 21 Juni - 20 Juli
7. Cancer: 20 Juli - 10 Agustus
8. Leo: 10 Agustus - 16 September
9. Virgo: 16 September - 30 Oktober
10. Libra: 30 Oktober - 23 November
11. Scorpio: 23 - 29 November
12. Ophiuchus: 29 November - 17 Desember
13. Sagitarius: 17 Desember - 20 Januari

Karena saya lahir tanggal 28 Desember...jadi zodiak saya yang sebelumnya Capricornus berubah menjadi Sagitarius .

Jadi...apa zodiak kalian berubah ?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar